Program

Pelatihan

Menyelenggarakan pelatihan kemanusiaan yang menjawab kebutuhan penguatan kapasitas di berbagai sektor respon kemanusiaan

Dasar

  • Inti Kerja Kemanusiaan (Essential Humanitarian Practice/EHP)
  • Keselamatan dan Keamanan dalam Respon kemanusiaan (Hostile Environment Awareness Training/HEAT)
  • Pelatihan untuk Pelatih (ToT)

Teknis

  • Sphere dalam Respon Kemanusiaan
  • Mengelola Proyek dan Sumber Daya Kemanusiaan
  • Air Minum & Penyehatan Lingkungan dalam Situasi Darurat
  • Pendidikan dalam Situasi Darurat
  • Perlindungan Anak, Kesehatan Mental, dan Dukungan Psikososial

Khusus

  • Sesuai permintaan pengguna

Roster

Roster RedR Indonesia adalah daftar tenaga ahli terpilih dan terlatih dengan beragam kompetensi di berbagai sektor untuk memberikan dukungan kemanusiaan kepada masyarakat dan pemerintah dalam menguatkan kesiapsiagaan, pengurangan risiko bencana, tanggap darurat, pemulihan, rehabilitasi, dan rekonstruksi, kapan dan dimana pun diperlukan.

Tenaga ahli dalam Roster dapat diakses oleh lembaga pemerintah, lembaga PBB, organisasi non-pemerintah nasional dan internasional, serta dunia usaha untuk mendukung program tanggap darurat kemanusiaan.

Bimbingan Teknis

Membantu organisasi mitra untuk meningkatkan kualitas layanan di setiap tahapan manajemen siklus program kemanusiaan.